Halaman

Subscribe:

Main Menu

Selasa, September 02, 2008

in Malaysian

Huff... sebernarnya udah dari kemrin pengen ngisi blog tentang keadaanku di malaysia, tapi belum juga ada waktu. kali ini aku sempatkan untuk menulis aktifitasku di malaysia, mungkin lebih tepatnya, penderitaan di malaysia. :D

Sebenarnya kalo aku pikir suasana di malaysia sini sech gak begitu buruk. tapi gak tahu kenapa aku merasa sangat tidak betah untuk berada di sini lebih lama lagi. banyak kejadian2 yang aku alami di sini. mulai dari pertama menginjakkan kaki di negeri jiran ini, aku udah harus di sekap selama 2 jam oleh bagian imigrasi karena masalah sepele. tapi alhamdulillah semua terselesaikan.

setelah semua selesai, akhirnya bisa lega sebentar. sampailah aku di kantor imocha. :). tempat kantornya terletak di perkantoran elit. namanya MidValley.pertama masuk ke kantor ini. sudah telihat suasana yang tidak mengenakkan. semua karyawannya terlihat individualis. semuanya terlihat sibuk dengan dirinya sendiri. beginikah suasana kerja sebenarnya? kalo suasana yang seperti ini, lebih baik aku mengundurkan diri saja :D.

masalah pekerjaan yang aku dapat. mungkin seharusya aku terlalu cepat kalo harus langsung di berikan beban begitu besar dalam kerjaku sekarang ini. tapi semua itu tidaklah masuk dalam benak pikiranku. aku tidak begitu menghiraukan masalah ini.

Entah kenapa rasanya aku sangat tidak betah di negeri orang ini ya?. rasa rinduku dengan kampung halaman terus menambah tidak betahnya diriku. :). apalagi di tambah rasa rinduku pada wanita yang aku cintai, yang senantiasa menantiku.

Libur selama 3 hari kemarin aku isi dengan jalan2 keliling malaysia. setiap jalan yang aku lalui. entah kenapa selalu terbesit dengan teman dan keluarga yang ada di rumah. sehingga aku ingin membeli oleh2 sesuatu untuk mereka. :). tapi apalah daya. uang yang aku bawa tidak cukup untuk membeli hadiah yang lebih kepada mereka. jadi aku membelikannya seadanya :). semampu uangku :). memang sech. aku berangkat ke malaysia ini di janjikan akan mendapat allowance sebesar RM50. tapi kayaknya itu cukup untuk makan dan transportasi saja :(. dan juga untuk beli2 kebutuhan sehari2 selama 1 bulan :(.

Akhirnya bulan puasa datang. tapi aku masih tetap di sini. di negeri orang. tempat yang asing bagiku. terasa aneh memang. puasa di tempat orang. suasana bulan ramadhan di malaysia sepi. seperti hari-hari biasa. tidak ada hal yang waah rasanya. tidak seperti indonesia. saat ramadhan menjelang. semuanya seperti sedang menyambut kedatangannya. berangkat bersama ke masjid. sholat tarawih. kajian dimana2. aku rindu kampung halamanku :(.

ada satu temenku yang menyanyikan lirik lagu dari nidji judulnya Pulang. sekarang lagu itu sudah menjadi seperti soundtrack kami :). liriknya seperti ini nech :)

Nidji - Pulang

di tepi kota ini
ku merasa sangat sepi
berdiri di atas karang
ku kenang wajahmu

berikan aku waktu
‘tuk berlabuh ke pelukmu
sadarkan semua niatmu
dan jangan tinggalkan aku
jangan tinggalkan..

*) aku ingin pulang
aku ingin pulang
berikan doamu
agar aku pulang

aku ingin pulang
aku ingin pulang
berikan sayapmu
agar aku pulang

aku ingin cepat pulang
aku ingin cepat pulang
berikan sedikit waktumu
untuk tetap menunggu
tetap menunggu..

back to *)

baby you said your all that i need
baby you said you make me complete
just come back home
just come back home to me





0 komentar: